Biota tanah atau yang sering kita sebut sebagai organisme tanah pada umumnya merupakan sebuah makhluk hidup berupa fauna tanah ataupun flora tanah, baiuk yang berupa makroorganisme atau mikroorganisme. Keduanya mempunyai peranan penting untuk tanah diantaranya untuk meningkatkan kesuburan tanah. Pada dasarnya ada 3 sifat tanah yang harus kita jaga sehingga tanah itu mampu menjadi media tumbuh yang baik bagi tanaman, antara lain sifat fisik tanah, sifat kimia tanah, dan sifat biologi tanah. Dalam hal ini pemanfaatan organisme tanah ini mampu untuk mendukung 3 sifat tanah tersebut.
Dalam peranannya untuk menjaga sifat fisik tanah, organisme tanah berperan dalam menciptakan pori makro dalam tanah sehingga memperbaiki aerasi dan drainase di dalam tanah. Peran ini salah satunya mampu dilakukan oleh cacing tanah. Cacing tanah disebut juga sebagai ecosystem engineer. Dalam pergerakannya di dalam tanah, cacing tanah meninggalkan banyak liang (pori makro), pori makro ini mampu meningkatkan prorositas tanah yang nantinya berdampak pada laju infiltrasi tanah. Peningkatan laju infiltrasi tanah, mampu meningkatkan jumlah unsur hara tercuci ke lapisan tanah yang lebih dalam (Amirat, 2014).
Sementara itu, peran organisme tanah dalam menjaga sifat kimia tanah adalah melalui kemampuannya dalam menyediakan unsur hara bagi tanah, misalnya menyediakan unsur nitrogen atau fosfor. Kedua unsur hara ini mampu disediakan oleh mikroorganisme yang bersimbiosis dengan sistem perakaran tanaman.
Dalam peranannya untuk memelihara sifat biologi tanah, organisme tanah berperan sebagai dekomposer atau pengurai, yaitu melakukan dekomposisi atau penguraian terhadap bahan organik yang berasal dari sisa-sisa makhluk hidup yang telah menjadi jasad. Melalui cara dekomposisi inilah organisme tanah membantu menyediakan hara bagi tanaman sehingga tanaman tercukupi kebutuhan nutrisinya. Sebagai organisme di dalam tanah, fungi atau jamur tanah berperan dalam proses dekomposisi bahan organik pada tanah yang bersifat asam, kemudian ada sejumlah bakteri pelarut fosfat (P) yang berperan dalam mempengaruhi perubahan organik dengan cara melarutkan kandungan fosfat yang ada didalam tanah,lalu yang terakhir ada total respirasi tanah dimana pengukuran tingkat respirasi tanah yang akan menentukan tingkat aktivitas organisme tanah yaitu bila tingkat sirkulasi tanah semakin tinggi maka jumlah organisme tanah juga semakin banyak (oksigen adalah salah satu faktor yang berperan dalam proses respirasi makhluk hidup)
Keberlimpahan organisme yang tinggi didalam tanah menunjukkan adanya keseimbangan dalam tanah karena keberlimpahan organisme dapat membantu proses dekomposisi bahan organik sehingga tanah menjadi subur karena adanya suplai nutrisi dan suplai oksigen yang dihasilkan dari aktifitas organisme tanah.
Lalu mengapa kita harus mengetahui biota tanah,sifat tanah dan juga manfaat biota itu sendiri untuk kesuburan tanah dan juga tanaman? Karena dengan kita mempelajari manfaatnya kita dapat mengetahui apa saja itu komponen-komponen tanah ,berbagai macam jenis biota tanah dan juga klasifikasi biota tanah itu sendiri. Dengan demikian, kita sebagai mahasiswa, khususnya mahasiswa pertanian harus mampu mengetahui terlebih dahulu tingkat kesuburan tanah sebelum melakukan kegiatan budidaya tanaman, sehingga kita bisa melakukan upaya atau treatment pada tanah sehingga menjadi media tumbuh yang sehat dan subur bagi tanaman.